Senin 18 Jun 2012 13:14 WIB

Kirim Uang Tunai, Sekarang Bisa Pakai XL

Rep: Rosita Budi/ Red: Hafidz Muftisany
Stan XL
Foto: Antara
Stan XL

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebutuhan untuk mengirimkan uang tunai secara cepat, kini bisa lebih mudah dengan menggunakan layanan dari telepon genggam. Salah satu provider, XL, membuat fitur baru dalam aplikasi layanan virtual XL Tunai hari ini, senin (18/6).

Direktur teknologi, content and new bussiness XL, Dian Siswarini, mengatakan pelanggan bisa melakukan pengiriman uang dengan mudah tanpa terikat waktu dan lokasi. "Fitur ini adalah bagian dari upaya XL untuk memaksimalkan penggunaan layanan transaksi mobile," ujarnya.

Untuk bisa menikmati layanan ini, pertama kali pelanggan harus datang ke XL Center atau agen dengan membawa uang tunai dan KTP asli, dan mengisi formulir. Setelah itu pelanggan akan mendapatkan PIN dan kemudian bisa melakukan transaksi pengiriman uang ini.

XL menargetkan pelanggan yang menggunakan fitur XL tunai ini sebanyak 150 ribu nantinya. "Kini sudah ada 70 ribu pelanggan yang sudah bisa menggunakannya," katanya.

Sayang, layanan pengiriman uang ini hanya bisa untuk lingkungan domestik saja, belum bisa merambah ke luar negeri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement