Sabtu 09 Jun 2012 17:45 WIB

Toshiba M 800, Notebook Pertama yang Usung Ivy Bridge?

Satellite M800
Satellite M800

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Toshiba Singapore Digital Products & Service Group (DS) meluncurkan laptop M800 dengan teknologi prosesor terbaru dan terkuat Intel Core-i generasi ketiga (Ivy Bridge), sementara laptop lain yang beredar di pasaran saat ini masih menggunakan intel generasi kedua atau Sandy Bridge. Salah satu varian yang diperkenalkan adalah Toshiba Satellite M 800.

Senior Manager Toshiba Singapore Digital Products Ty Choon Song mengatakan model terbaru itu akan menyasar anak muda, mengingat segmen anak muda Indonesia yang sangat potensial. "Model itu menyasar anak muda yang memiliki jiwa bebas, selalu tampil trendy. Melalui model ini, kami menjawab semua kebutuhan anak-anak muda," katanya.

Director Sales Intel Indonesia Brata Rafly mengatakan,"Prosesor Ivy Bridge menawarkan kekuatan kinerja 30-50 persen lebih kuat dari prosesor generasi sebelumnya dan 20-30 lebih hemat konsumsi daya listrik bahkan kekuatan grafisnya lebih hebat dari grafis 3D yang ada di pasar."

Toshiba juga memasang kartu grafis ATI Radeo HD 7670 dengan memori khusus 2 GB, pengeras suara stereo SRS Premium Sound HD, HD Webcam, HDMI dan penyimpanan (HD) 750 GB.

 

Seri itu akan dipasarkan dalam tiga pilihan warna, Gold Braze, Blush Pink, dan Blue Horizon.

Laptop yang dijual mulai US$ 699 itu memiliki fitur-fitur canggih seperti port USB 3.0, Bluetooth 4.0, PC Health Monitor, Toshiba Eco untuk hemat energi, Toshiba Hi-Speed Start Technology yang membuat boot-up laptop lebih cepat.

Kemudian fitur layar Resolution+ yang membuat kualitas layar lebih jelas seperti video HD dengan menyesuaikan warna dan kontras.

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement