REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Penjualan ponsel pintar di seluruh dunia akan melampaui satu miliar unit pada 2014. Hal itu terdorong oleh permintaan ponsel asal China yang besar dan peluncuran ponsel-ponsel murah, kata Credit Suisse.
Penjualan ponsel di seluruh dunia tumbuh sekitar 46 persen menjadi 687.900.000 unit pada tahun ini dan akan menyentuh 1,05 miliar unit pada 2014, menurut catatan tersebut.
"Kami melihat pertumbuhan pasar ponsel pintar yang kuat di China dan kami pikir akan mencapai 22 persen dari unit global pada 2015," tulis analis termasuk Kulbinder Garcha.
Broker juga mengharapkan Apple Inc mendapatkan pencapaiannya "kesuksesan dalam pasar pintar akan mempengaruhi keberhasilan dalam PC dan tablet."
Pembuat ponsel pintar nomor wahid di dunia itu akan meraih pangsa pasar 23 persen tahun ini, digenjot oleh jaringan distribusi yang kuat, perangkat lunak, layanan platform dan inovasi perangkat keras, kata Credit Suisse.
Para analis memperkirakan Nokia Corp akan memulihkan pendapatannya pada 2013 dan memperoleh pangsa pasar sebesar 11 persen dengan dukungan operator, harga yang kompetitif, kekuatan brand dan distribusi.