Senin 12 Mar 2012 17:54 WIB

Kuartal Empat Nokia Rilis Tablet 10 Inci

Nokia
Nokia

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Produsen ponsel Nokia akan merilis tablet Windows 8 yang berlayar 10 inci pada kuartal keempat tahun ini.

Tablet Windows 8 tengah dalam proses menuju peluncuran pada kuartal keempat, kata Digitimes mengutip sumber-sumber dari "rantai pasokan hulu".

Nokia kabarnya akan menggunakan prosesor dual-core Snapdragon S4 dari Qualcomm untuk tabletnya itu. Perusahaan Finlandia tersebut sudah meminta Compal Electronics untuk memproduksi, dengan tahap pertama produksi diharapkan mencapai 200.000 unit.

Nokia telah memberikan sinyal mengenai ketertarikannya untuk masuk pasar tablet, namun sebelum Windows 8 dirilis perusahaan itu belum melakukannya.

Bergabungnya Nokia ke kamp WoA (Windows on ARM) diharapkan akan memberi Microsoft tambahan kekuatan dalam bersaing dengan platform Android Google juga iOS Apple.

Nokia telah meninggalkan platform sistem operasi milik sendiri, Ovi, dan menggandeng Microsoft untuk menggunakan OS Windows pada ponsel-ponsel pintar keluaran terakhir.

Namun, sumber lain mencatat bahwa usaha Nokia di pasar tablet juga akan mengintensifkan persaingan dengan kalangan vendor tablet non-iPad.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement