Rabu 24 Aug 2011 19:58 WIB

McAfee:Serangan Malware ke Android Naik 76 Persen

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Perusahaan keamanan peranti lunak komputer AS mengatakan jumlah malware yang mengincar perangkat Android meningkat 76 persen sejak kuartal kemarin, membuat Android sebagai sistem operasi mobile yang sering terancam.

"Tahun ini, kami telah melihat pemecahan rekor jumlah malware, terutama pada perangkat mobile dengan sistem operasi yang yang populer," kata Vincent Weafer, Wakil Presiden Senior McAfee Labs dalam sebuah pernyataanya.

Pada kuartal kedua 2011, sistem operasi berbasis Google Android berhasil mengalahkan Symbian Nokia sebagai sistem operasi mobile yang paling sering diincar pengembang malware, berdasarkan unit Intel Corp dalam sebuah laporan.

"Tingginya jumlah malware yang menyerang perangkat Android pada kuartal dua mengindikasikan platform itu menjadi target di dunia maya," kata McAfee.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement