Senin 25 Jul 2011 21:11 WIB

Smartfren Perluas Layanan ke Bangka

REPUBLIKA.CO.ID,PANGKALPINANG-- Smartfren memperluas layanan ke Bangka. Ia merupakan wilayah ke-18 yang telah tercover layanan SmartFren yang berbasis CDMA.

"Gaya hidup masyarakat saat ini yang sudah sangat techno-lifestyle dan mobile menuntut beragam fasilitas yang mampu memuaskan berbagai aktivitas dan produktivitasnya," ujar Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO, Smartfren di Pangkalpinang, Senin (25/7).

Ia menambahkan bisnis, Pekerjaan, sosialisasi, passion, semuanya saling terhubung dan membutuhkan dukungan konektivitas berupa jaringan telekomunikasi yang andal dengan kualitas prima, baik untuk komunikasi suara hingga komunikasi data. '' Inilah tren yang saat ini terjadi di hampir semua wilayah, termasuk Bangka yang tengah mengalami pertumbuhan pesat di berbagai sektor. Untuk itu Smartfren hadir di Bangka dan siap memberikan layanan yang hebat, cepat dan hemat serta memenuhi kebutuhan komunikasi masyarakat di sini."

Di wilayah Bangka, Smartfren telah membangun 15 Base Transceiver Station (BTS) serta menghadirkan teknologi EVDO Rev.A. "Dengan infrastruktur yang tersedia saat ini, Smartfren mampu menjangkau sekitar 90 persen wilayah Bangka. Jangkauan ini tentu saja akan terus ditingkatkan selaras dengan komitmen kami dalam terus memperluas cakupan layanan dan wilayah bisnis Smartfren," tutur Djoko Tata Ibrahim.

Pembukaan area baru ini juga ditandai dengan pemasaran produk-produk andalan Smartfren yaitu paket layanan data Smartfren Connex dan USB Modem Smartfren AC682 serta telepon genggam Hape SUMO (Super Modem).

USB Modem  AC682 dilepas dengan harga promo Rp 199ribu dari harga normal 299 ribu, dengan benefit gratis akses data unlimited selama 30 hari. Modem ini  mendukung layanan data pada frekuensi 800/1900 MHz EVDO Rev.A serta dapat digunakan di berbagai perangkat komputer bersistem operasi Windows XP, Windows Vista, Windows 7, atau MAC OS X 10.5. Dengan modem ini pelanggan dapat mengunduh konten dengan kecepatan 3.1 Mbps. Adapun kecepatan untuk mengunggah konten adalah 1.8 Mbps.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement