Kamis 05 May 2011 21:40 WIB

Dukung KTT ASEAN, Telkom Alokasikan Bandwith 2 Gbps

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--PT Telekomunikasi Indonesia Tbk ditunjuk menyediakan fasilitas IT (information technology) pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) negara-negara ASEAN atau Asean Summit 2011 yang berlangsung di Jakarta, 4-8 Mei 2011.

"Telkom menyediakan fasilitas berupa internet khususnya untuk kepentingan peliputan media nasional dan internasional serta untuk mendukung sistem pengamanan penyelenggaraan," kata Head of Corporate Communication & Affair Telkom, Eddy Kurnia, di Jakarta, Kamis.

Khusus untuk "Media Center" Telkom menyiapkan akses internet dengan bandwidth 2 Gbps dan Local Area Network (LAN) tidak kurang dari 200 titik komputer, serta menyediakan sarana hotspot.

Untuk memudahkan peliputan televisi, perusahaan telekomunikasi milik pemerintah ini, juga menyediakan TV Pool dan "uplink" service dengan cakupan ASEAN.

Adapun untuk kepentingan pengamanan, Telkom melakukan penyambungan jaringan di pos komando taksit (Poskotis) untuk memantau keamanan melalui CCTV.

Fasilitas IT tersebut ditempatkan di lokasi sidang, dengan sistem kontigensi baik sistem radio, fiber optic maupun satelit.

Telkom menyadari betul bahwa perhelatan ini tidak hanya penting bagi masa depan ASEAN, tetapi juga mempertaruhkan nama dan citra bangsa. "Untuk itu Telkom mendukung penuh konferensi ini dengan menjamin ketersediaan sistem jaringan IT yang handal," ujar Eddy.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement