Rabu 30 Mar 2011 20:47 WIB

Smartphone Diprediksi Tumbuh 49,2 Persen

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pasar smartphone global, rupanya masih akan membukukan pertumbuhan yang signifikan tahun ini.

Lembaga riset IDC memperkirakan pada tahun 2011 angka penjualan smartphone akan mengalami pertumbuhan hingga 49.2 persen dibandingkan tahun lalu. Tahun ini diperkirakan kalangan vendor akan mengapalkan 450 juta unit smartphone. Tahun 2010 smartphone yang dikapalkan tercatat 303.4 juta.

Dalam konteks sistem operasi, IDC memprediksi Android masih akan memainkan peran penting. Setelah berhasil menduduki peringkat kedua tahun 2010, Android diprediksi akan menjadi pemain utama di pasar smartphones.

 

Ramon Llamas, senior research analyst at IDC mengungkap bahwa kalangan vendor makin serius menggarap pasar. Mereka berlomba-lomba untuk memperluas pelanggan, utamanya pada segmen yang baru pertama kali menggunakan smartphone.

Ihwal sinergi Nokia-Microsoft, Llamas menyatakan bahwa aliansi ini akan mendorong popularitas Windows Phone 7. '' Prediksi kami, ponsel WP7 pertama akan dirilis tahun 2012,'' kata Liamas.

WP 7 sendiri bakal menjadi OS masa depan. Menurut prediksi Liamas, pada tahun 2015, WP7 bakal menjadi OS nomor dua setelah Android.

sumber : bussines briefeng GSMA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement