Jumat 18 Feb 2011 18:39 WIB

Elop: Sekalipun Fokus ke Smartphones, Device Menengah Bawah tak Ditinggalkan

CEO Nokia, Stephen Elop
CEO Nokia, Stephen Elop

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Smartphone bakal menjadi fokus Nokia ke depan. Pengembangan smartphone menjadi sebuah strategi untuk memperluas akses internet di dunia.

CEO Nokia, Stephen Elop mengungkapkan bahwa 80 persen populasi di dunia telah terjangkau layanan seluler atau berada dalam jangkauan layanan seluler. Namun pengguna layanan internet atau mereka yang terkoneksi layanan internet baru sekitar 20 persen saja.

Bagaimana meningkatkan pengguna internet secara signifikan menjadi perhatian Nokia saat ini. ''Kita bisa mengubahnya secara bersama-sama,'' kata Elop.

Elop menyatakan bahwa masih rendahnya angka pengguna internet atau mereka yang terkoneksi internet, telah memberi keuntungan bagi industri maupun konsumen. Ia melukiskan hal ini juga  menguntungkan bagi bisnis Nokia.

Karena itulah Nokia berencana menghadirkan koneksi internet ke pasar-pasar baru. Mana yang akan mendapatkan adalah (negera) yang paling membutuhkan (koneksi internet).

Sekalipun fokus pada internet, tidak berarti Nokia akan melupakan layanan klasik seperti telepon dan sms. Ia mengingatkan bahwa kalangan operator dan pengembang aplikasi kini memiliki banyak peluang untuk mengembangkan aplikasi dan layanan untuk memberikan ruang yang lebih luas kepada pelanggan, sekaligus memperluas layanan internet ke pelanggan baru.

Guna mendorong pertumbuhan di sejumlah emerging market, kata Elop, Nokia tetap melakukan investasi baru dan berbagai pengembangan, utamanya pada portofolio S30 dan S40. Dua device yang disebutnya telah memainkan peran penting pada portofolio Nokia. Karena itulah Nokia masih akan mengembangkan produk-produk sejenis, sekaligus mengakomodasi berbagai kebutuhan pelanggan.

Ponsel mid and low ini bakal menjadi 'pendamping' Nokia dalam pengembangan strategi untuk smartphone. Untuk meningkatkan penetrasi di tingkat mid-low, Nokia akan mengembangkan berbagai fitur baru, seperti dual simcard, touch and type, serta memperkaya varian ponsel Qwerty.

Pada sisi lain, papar Elop, Nokia masih akan melanjutkan program dan layanan yang telah dikembangkan sebelumnya seperti Nokia Money dan Nokia Life Tools. Pengembangan juga menyentuh  layanan social networking, instant messaging dan solusi imel untuk pengguna low end.

Untuk mendukung program itu, akan dilakukan pembaharuan terhadap ponsel S40. Elop juga menegaskan pihaknya telah mendorong pihak keriga untuk menciptakan inovasi-inovasi baru pada ranah ( mid-low) tersebut. Juga akan dilakukan kemitraan dengan pengembang lokal dalam skala global. Tujuannya, mampu memasok produk untuk pasar yang spesifik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement