Selasa 07 Sep 2010 04:17 WIB

Facebook Uji Fitur Subcribe

Rep: Agung Sasongko/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Facebook (Ilustrasi)
Facebook (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Facebook terus berbenah. Himpitan tekanan kompetitor memaksa jejaring sosial utama dunia ini terus memperbaharui fitur layanan.

Setelah menambahkan fitur lokasi sebagai upaya menghadang Foursquare, Facebook memperkuatnya dengan fitur subcriber. Fitur ini memungkinkan pengguna memperoleh informasi pengguna Facebook lain yang memperbaharui status atau berbagi foto dengan teman.

Manfaat fitur ini juga memungkinkan pengguna Facebook untuk memilih teman atau anggota keluarga melalui tanda kegiatan setiap profil Facebook. "Kami tengah menguji fitur ini dengan sedikit pengguna," ungkap juru bicara Facebook, seperti dikutip dari Telegraph, Ahad (5/9).

Menurut situs Mashable, fitur subscribe ini tak terlalu dibutuhkan pengguna. "Tidak semua orang atau pengguna Facebook ingin mendapatkan pemberitahuan khusus dari teman-teman mereka," tulis Mashable. Situs ini menambahkan, keberadaan fitur tersebut hanya menambah "keruwetan" dalam menggunakan situs jejaring sosial.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement