Selasa 19 Dec 2023 20:39 WIB

Everpro Gandeng Meta Akomodasi Pebisnis Online Indonesia

Everpro dan Meta juga mengumumkan Everpro Chat yang akan dirilis pada 2024.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Friska Yolandha
Everpro Community Gathering yang dihadiri sekitar 400 orang anggota komunitas yang mayoritas merupakan pebisnis online, reseller profesional, pemilik brand UMKM dari berbagai daerah di Indonesia.
Foto: dok istimewa
Everpro Community Gathering yang dihadiri sekitar 400 orang anggota komunitas yang mayoritas merupakan pebisnis online, reseller profesional, pemilik brand UMKM dari berbagai daerah di Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Everpro yang merupakan sebuah platform penyedia solusi untuk para pebisnis online, berkolaborasi dengan Meta Indonesia. Pada 2024, Everpro dan Meta akan mengakomodasi pebisnis online Indonesia serta berinvestasi untuk akademi digital marketing bagi para pengiklan digital (advertiser).

“Kami akan mengadakan lebih banyak kolaborasi lagi, mulai dari pengadaan produk atau layanan yang dapat mengakomodir kebutuhan para internet marketers (imers) atau pebisnis online,” ujar VP of Business Strategy & Operations Everpro, dalam WhatsApp Business Workshop di Solo, beberapa waktu lalu.

Baca Juga

Acara WhatsApp Business Workshop ini merupakan acara fundamental atau pertama yang mengawali kerjasama Everpro dan Meta untuk ke depannya. Bahkan berhasil mengumpulkan sekitar 300 partisipan yang merupakan praktisi dari digital marketing, pebisnis online, reseller profesional, dan pemilik brand UMKM.

WhatsApp Business Workshop menghadirkan total 10 pembicara dari tim Meta Indonesia yaitu, Mifza Muzayan (Head of Industry Meta Indonesia), Rahganda (Client Solution Manager Meta Indonesia), Ancilla Marcelina (Creative Strategist Meta Indonesia), dan Marvin Mulyadi (Client Partner Meta Indonesia), dan dari tim Everpro yaitu, Azlan Indra (VP of Business Strategy & Operations Everpro) serta praktisi digital seperti Ari Putro Alun Bening (CEO PT. Visualab Solusi Bisnis), Agus Mulyadi (Blogger, Penulis, dan Digital Storyteller), Reza Yazdi (Praktisi Digital), Ahmad Zakyi (Pengusaha herbal online), dan Benny Ho (Founder Netpreneur.id).

WhatsApp Business Workshop mengusung tema ‘Content to Conversion Pro Tips’, di mana para partisipan mendapatkan panduan lengkap dan bantuan mengenai optimasi iklan digital ke WhatsApp (CTWA) dan WhatsApp API untuk akselerasi pertumbuhan bisnis mereka.

Partisipan juga dapat mempelajari aspek kreatif iklan digital yang menghasilkan klik dan konversi, serta sharing best practice dari bisnis online yang sudah menghasilkan konversi lebih dari 80 persen melalui metode iklan digital CTWA.

Melalui acara tersebut Everpro dan Meta juga mengumumkan Everpro Chat, produk kolaborasi terbaru dari Meta dan Everpro yang akan dirilis pada 2024 mendatang. Everpro Chat merupakan layanan penyedia WhatsApp API atau WhatsApp Official, yang berfokus pada kebutuhan pebisnis online UMKM dan membantu meningkatkan performa bisnis secara langsung.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement