Kamis 17 Aug 2023 09:34 WIB

Wi-Fi Lemot? Mungkin Ini Pemicunya

Ada kemungkinan ISP membatasi bandwidth Anda.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Natalia Endah Hapsari
Provider internet bisa memberlakukan pembatasan pada jenis konten atau aplikasi tertentu, seperti layanan streaming video atau game online.. (Ilustrasi)
Foto: www.freepik.com
Provider internet bisa memberlakukan pembatasan pada jenis konten atau aplikasi tertentu, seperti layanan streaming video atau game online.. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Apakah Anda merasa frustrasi dengan kecepatan internet yang lambat dan buffering berlebihan? Sebelum menyalahkan peralatan sendiri atau kondisi jaringan, mungkin ada faktor lain yang mempengaruhi kecepatan internet, yaitu pembatasan bandwidth yang mungkin dilakukan oleh penyedia layanan internet (ISP) Anda.

Saat menghadapi masalah koneksi internet yang lambat, banyak orang akan menganggap bahwa penyebabnya adalah masalah perute (router), posisi peralatan, atau interferensi sinyal. Namun, ketika Anda sudah mencoba semua solusi umum tapi kecepatan tetap buruk, ada kemungkinan ISP membatasi bandwidth Anda.

Baca Juga

Pada 2019, Mahkamah Agung Amerika Serikat menolak banding terkait netralitas internet, yang berarti ISP memiliki kebebasan untuk memperlambat koneksi internet pelanggan dengan alasan tertentu. Meskipun ada usaha untuk mengembalikan netralitas internet, beberapa praktik ini masih sah secara hukum.

Salah satu cara yang digunakan oleh ISP untuk membatasi bandwidth adalah mengidentifikasi alamat IP dan jenis lalu lintas yang digunakan oleh pelanggan. Hal ini memungkinkan ISP untuk memberlakukan pembatasan pada jenis konten atau aplikasi tertentu, seperti layanan streaming video atau game online.

Sebelum Anda mengklaim bahwa penyedia internet Anda membatasi kecepatan Anda, lakukan beberapa langkah berikut:

1. Periksa Peralatan

Pastikan bahwa peralatan, seperti modem dan router, berfungsi dengan baik dan ditempatkan dengan benar di rumah Anda.

 

2. Uji Kecepatan

Gunakan situs web atau aplikasi pengukuran kecepatan internet untuk mengukur kecepatan  secara akurat. Ini dapat membantu Anda memahami apakah masalahnya terletak pada ISP atau peralatan Anda.

 

3 Uji Berbagai Waktu

Lakukan pengujian kecepatan pada berbagai waktu dalam sehari. Jika kecepatan internet Anda cenderung lebih lambat pada jam-jam tertentu, itu bisa menjadi indikasi pembatasan bandwidth.

 

Jika Anda yakin bahwa ISP membatasi bandwidth, Anda memiliki beberapa opsi dilansir CNET, Kamis (17/8/2023):

1. Cari Penyedia yang Lebih Baik

Jika ada opsi lain di daerah Anda, pertimbangkan untuk beralih ke penyedia yang menawarkan kecepatan yang lebih baik dan praktik netralitas internet.

 

2. Gunakan VPN

Virtual Private Network (VPN) dapat membantu melindungi privasi Anda dan mengenkripsi lalu lintas internet . Ini juga dapat membantu mengatasi pembatasan bandwidth karena ISP tidak akan dapat mengidentifikasi jenis lalu lintas Anda.

 

3. Hubungi ISP

Bicaralah dengan penyedia Anda dan tanyakan apakah ada pembatasan bandwidth yang diterapkan pada akun Anda. Jika perlu, tanyakan tentang opsi untuk meningkatkan kecepatan. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement