Kamis 11 May 2023 06:08 WIB

Ponsel iPhone 16 Diprediksi Hadir dengan Tombol Haptic, Apa Itu?

Apple menyiapkan tombol haptic untuk seri iPhone 16 yang akan rilis tahun depan.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Natalia Endah Hapsari
Beragam rumor mengenai seri iPhone 16 semakin marak bermunculan, meski iPhone 15 belum dirilis. Menurut rumor terbaru, seri iPhone 16 akan hadir dengan tombol haptic./ilustrasi
Foto: AP Photo/Rafiq Maqbool
Beragam rumor mengenai seri iPhone 16 semakin marak bermunculan, meski iPhone 15 belum dirilis. Menurut rumor terbaru, seri iPhone 16 akan hadir dengan tombol haptic./ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Beragam rumor mengenai seri iPhone 16 semakin marak bermunculan, meski iPhone 15 belum dirilis. Menurut rumor terbaru, seri iPhone 16 akan hadir dengan tombol haptic.

Secara umum, tombol haptic merupakan "tombol" virtual yang ada di dalam layar namun dapat memberikan respons secara fisik. Sebagai contoh, menaikkan atau menurunkan volume suara speaker ponsel hanya dengan menyentuh layar.

Baca Juga

Rumor terdahulu menyebutkan bahwa tombol haptic akan hadir pada seri iPhone 15. Akan tetapi, Apple tampaknya berubah pikiran dan membatalkan rencana tersebut.

Menurut Chief Correspondent Bloomberg, Mark Gurman, Apple menyiapkan rencana kemunculan tombol haptic untuk seri iPhone 16 yang akan rilis tahun depan. Oleh karena itu, iPhone 15 yang akan rilis tahun ini kemungkinan hadir dengan tombol fisik seperti ponsel-ponsel Apple lainnya.

Gurman memprediksi ada beberapa alasan yang membuat Apple menunda rencana kemunculan tombol haptic, dari iPhone 15 ke iPhone 16. Dua alasan yang utama adalah biaya serta kompleksitas teknologinya.

Selain itu, tes internal masih menunjukkan adanya fungsionalitas tombol fisik untuk saat ini. Oleh karena itu, Apple kemungkinan besar baru akan memunculkan tombol haptic pada seri iPhone 16.

Hal senada juga diungkapkan oleh analis Apple, Ming Chi Kuo. Menurut Kuo, Apple kemungkinan besar masih akan mempertahankan tombol fisik sampai iPhone 16 Pro dirilis. Kuo menilai ada beragam masalah teknis yang masih harus diperbaiki sebelum tombol haptic benar-benar bisa dirilis secara luas.

Keberadaan tombol haptic juga diprediksi hanya akan terbatas pada model iPhone 16 Pro atau Pro Max. Seperti dilansir GizChina, seri iPhone 16 yang lebih murah kemungkinan masih akan memiliki tombol fisik, seperti layaknya ponsel-ponsel iPhone lain.

 

Apakah tombol haptic ide yang bagus?

Sebagian orang tampak tidak begitu menyukai keberadaan tombol haptic untuk menggantikan tombol fisik yang mengatur volume suara ponsel. Alasannya, mengatur volume tanpa tombol fisik bisa terasa kurang nyaman. Selain itu, banyak orang yang masih membutuhkan sensasi fisik menyentuh tombol saat mengatur volume suara.

Model-model iPhone 15 Pro juga diprediksi akan memiliki tombol tambahan bernama tombol Action. Tombol ini berfungsi untuk mengatur mode kesenyapan atau mute pada ponsel. Beberapa rumor menyatakan bahwa tombol Action hanya akan ditemukan pada model "Ultra". 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement