Sabtu 19 Mar 2011 23:47 WIB

Adu Cepat Browser Mobile, Android K.O iPhone

Rep: Agung Sasongko/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Apple vs Google Android
Foto: EYELK.COM
Apple vs Google Android

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Adu kecepatan aplikasi brower antara Internet Explorer dan Mozilla Firefox sudah biasa. Yang lebih menarik adalah mengadu kecepatan browsing kelas mobile antara Apple dan Android.

Apa pasal? Selama ini banyak yang menganggap Android memiliki aplikasi browser yang mampu berselancar dengan lincahnya ketimbang aplikasi browser dalam sistem operasi lainnya.

Nah, Blaze kemudian mempertandingkan Apple dan Andorid untuk membuka 45.000 laman dengan menggunakan koneksi Wifi. Seperti dikutip Gizmodo, Jum'at (18/3), Pertandingan adu kecepatan browser dimenangkan oleh Android secara mutlak.

Dalam tes tersebut, Blaze membandingkan kecepatan mobile browser yang ada di ponsel Android (Nexus S dengan Android 2.3) dengan iPhone 4 (iOS 4.3).

Browser Android rata-rata 52% lebih cepat dari iPhone, yang berarti waktu yang dibutuhkan Android membuka lama rata-rata 2,1 detik sementara Apple rata-rata membutuhkan 3,2 detik. Dari 45.000 website, Android memenangkan 84% dari website yang ada dalam soal kecepatan.

Awal tahun 2011 ini, merupakan babak baru pertempuran antara Google Android melawan Apple Iphone di pasaran ponsel. Persaingan tentu akan merambat pada kemampuan aplikasi browser. Dari sisi piranti ponsel, Apple masih mendominasi.

Namun, Apple patut waspada mengingat ponsel Android mengalami pertumbuhan signifikan. Google CEO Eric Schmidt melaporkan ponsel  Android terjual 200.000 - 300.000 unit setiap harinya selama kuartal terakhir di tahun 2010 lalu.

                                                                    

                                                                    

                                                                    

                                            

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement